Musabaqah Tilawatil Quran XXVIII di Sekadau Resmi Dibuka

Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan resmi membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVIII tingkat provinsi di Kabupaten Sekadau, Rabu (16/9) malam, di GOR Mungguk Ransa Sekadau.

RIESALA ANVAR, Sekadau

Pembukaan dihadiri oleh segenap pejabat provinsi Kalbar dan kepala daerah atau yang mewakili serta kafilah dari masing-masing kabupaten/kota. Terkecuali dari Kabupaten Melawi yang tidak hadir dalam pembukaan, karena akses jalan terputus akibat banjir.

Berbagai hiburan rebana hingga tarian daerah ikut meramaikan pembukaan MTQ ke XXVIII tingkat provinsi di Kabupaten Sekadau itu. Sebelum memasuki mimbar utama MTQ, para tamu undangan terlebih dahulu diukur suhu tubuhnya. Masyarakat yang hadir untuk menyaksikan pembukaan MTQ kali ini pun cukup ramai.

Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan mengatakan, perhelatan MTQ dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan dan mewujudkan generasi Qurani yang berprestasi di tingkat nasional. “Kita harap bukan hanya sekadar berkembang dari segi prestasi. Namun juga dapat dipahami dan diamalkan sebaik baiknya di kehidupan nyata,” ucap Wagub.

Ia melanjutkan, yang lebih utama adalah bagaimana Al-Qur’an sebagai pegangan hidup agar lebih meningkatkan kualitas iman. “Seperti nilai solidaritas dan toleransi antar umat  beragama khususnya di Kalimantan Barat,” ujarnya.

MTQ kali ini sebagai momentum untuk lebih memantapkan persatuan dan kesatuan, serta komitmen umat Islam Kalbar untuk secara konsisten mendalami kitab suci Al-Qur’an yang merupakan sumber motivasi, penuntun, dan rahmat bagi seluruh alam serta bersama-sama mensukseskan program unggulan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat.

Meskipun pelaksanaan tidak dalam keadaan normal, namun berkat kerja keras dari panitia dan Pemerintah Kabupaten Sekadau dapat terselenggara. “Terima kasih juga kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau yang telah mempersiapkan pelaksanaan kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXVIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2020 dengan baik,” ucapnya.

Bupati Sekadau sekaligus ketua panitia MTQ tingkat provinsi di Kabupaten Sekadau, Rupinus mengatakan, ini merupakan salah satu bentuk kegiatan yang sudah menjadi program nasional sampai level pemerintahan yang paling bawah adalah kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an. “Kegiatan ini selalu mendapat dukungan karena disadari bahwa Al-Qur’an merupakan pedoman utama bagi umat Islam yang perlu dipahami dan dihayati isi kandungannya yang kemudian diharapkan dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” ucap Bupati Rupinus.

Ia berterima kasih kepada LPTQ Provinsi Kalimantan Barat yang telah memberikan kepercayaan kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau sebagai tuan rumah dan tempat penyelenggaraan MTQ XXVIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2020. “Kami ucapkan selamat datang dan memberikan penghargaan serta apresiasi yang setinggi tingginya kepada Gubernur Kalimantan Barat yang kali ini diwakili oleh Wakil Gubernur Kalbar, serta para undangan dan para kafilah yang berkenan hadir dalam kegiatan MTQ XXVIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2020 di Kabupaten Sekadau,” katanya.

Sementara itu, Kakanwil Kemenag Kalbar Ridwansyah mengatakan semoga pada MTQ kali ini bisa melahirkan Qori dan Qoriah terbaik dari Kalbar. Ia mengatakan Qori dan Qoriah terbaik akan mengikuti MTQ Nasional yang akan diselenggarakan di Sumatera Barat.

“Di tahun lalu kita berhasil menduduki peringkat kelima, semoga saja di tahun ini kita bisa mempertahankannya bahkan bisa lebih baik lagi,”ucapnya.

“Pelaksanaan MTQ kali ini jangan dijadikan event untuk mencari juara saja. Akan tetapi ritual mencerdaskan serta silaturahmi untuk meningkatkan kualitas iman,” tandasnya. (var/pontianak post)