Pada hari Kamis, 26 Oktober 2023, telah diadakan Training Center Tahap IV sebagai bagian dari persiapan untuk mengikuti STQHN XXVII JAMBI 2023. Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum LPTQ Provinsi Kalimantan Barat beserta pengurus.
Total peserta yang mengikuti training center ini sebanyak 17 orang. Mereka terbagi menjadi 9 peserta putra dan 8 peserta putri yang akan berkompetisi dalam berbagai cabang lomba.
Cabang lomba yang akan diikuti oleh peserta STQHN kali ini meliputi cabang tilawah, hifzhil qur’an, dan hifzhil hadits. Peserta akan diberi kesempatan untuk menunjukkan keahlian dan kemampuan mereka dalam bidang tersebut.
Ketua Umum LPTQ Kalbar Brigjen Pol (Purn) Drs. H. Andi Musa, SH, HM. berharap di STQHN XXVII Jambi 2023 peserta dapat tampil maksimal dan dapat memperbaiki peringkat sehingga dapat masuk 10 besar.